kimia

kimia

Sabtu, 06 Desember 2014

Aplikasi GAMGI untuk Analisis Struktur Atom


GAMGI (General Atomistic Modelling Graphic Interface)
 
Sampai juga penulis kembali menuliskan postingan ini, Sebelumnya apa kabar nih SOKIM (Sobat Kimia) ^_^ ? Semoga sehat selalu ya, sehat, semangat dan tetap dalam Lindungan-Nya. Aamiin 

Masih banyak aplikasi kimia  berbasis Linux yang dapat kita gunakan untuk pembelajaran kimia, Untuk kesempatan kali ini ada yang tau aplikasi kimia apa yang bisa digunakan lagi untuk mempermudah kita belajar kimia tentunya ?? Yuupppzzz, Aplikasi GAMGI
Kembali lagi yah, postingan yang lalu sudah dicoba belum nih sama SOKIM pengunjung setia blog ini ?? Semoga bermanfaat ya, walaupun hanya sedikit dan sangat sederhana adanya. Ok, kembali penulis postingkan  mengenai aplikasi kimia berbais linux yang dapat mempermudah pengguna aplikasi dalam membuat struktur kimia, bentuk molekul kimia, informasi unsur, perhitungan kimia dan aplikasi lainnya yang masih banyak lagi terutama untuk pembelajaran tentunya. Hehehe

Pada kesempatan yang lalu sempat membahas beberapa aplikasi kimia, sekarang kita melanjutkan aplikasi lain dari linux. Mari kita kenalan dulu dan membahas Aplikasi GAMGI, penulis ingin berbagi sedikit pengetahuan dari pengalaman dan mencari dari sumber bacaan lain.
 

GAMGI adalah sebuah perangkat lunak open source untuk penciptaan dan analisis struktur atom. GAMGI (General Atomistic Modelling Graphic Interface) adalah sebuah program untuk membangun, melihat, dan menganalisis strucures atom seperti molekul, kristal, gelas, cairan, dll Ini bertujuan untukmenjadi berguna untuk: masyarakat ilmiah bekerja di Pemodelan atomistik yang membutuhkan grafis antarmuka untuk membangun input data dan untuk melihat dan menganalisis data output, dihitung dengan Ab initio-dan Molekuler Mekanika program, komunitas ilmiah di bidang kimia belajar yang besar, fisika, ilmu material, geologi, dll, yang membutuhkan antarmuka grafis untuk melihat dan menganalisis atom struktur informasi dan untuk mempersiapkan gambar untuk presentasi di kelas dan seminar, mengajar kimia dan fisika di sekolah menengah dan perguruan tinggi, ilmu promosi di sekolah-sekolah, pameran dan museum ilmu pengetahuan.
 
Cara menggunakan GAMGI adalah sebagai berikut.
 
Buka aplikasi menu gamgi  maka akan terlihat tampilan di bawah  ini:


Jangan khawatir tidak bisa menggunakan apliksai Gamgi, karena di dalam aplikasi ada menu tutorialnya. Untuk memunculkan menu tutorial adalah Klik Help-Tutorial, maka akan muncul


Nah saya mencoba untuk membuat bentuk kristal NaCl. Tutorial yang tampak adalah:


Dengan Tutorial tersebut sedikit membantu kita dalam pembuatan struktur NaCl.
Untuk membuat cell maka kita harus klik cell-create-. Maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Isi sesuai dengan tutorial   

Sedangkan untuk tampilan “atom-create” muncul tampilan seperti dibawah ini. Untuk mengisi data-data tersebut. Anda harus klik table:

Setelah saat Anda Klik Table maka muncul tampilan seperti di bawah ini. Pilih atom Na




 Tampilan yang akan muncul adalah seperti di bawah ini :


Dengan banyak hal yang dapat kita lakukan dengan aplikasi ini, kita tentu dpat mengembangkannya secara optimal untuk mempermudah dalam membuat struktur kimia. Hanya sedikit pengetahuan tentang Aplikasi GAMGI yang dibahas ini, Untuk hal lainnya perlu latihan dan belajar penggunaan aplikasi ini untuk mengasah kemampuan dna memanfaatkan aplikais ini dengan sebaik-baiknya. Mungkin banyak kekurangan pada pembahasan aplikasi GAMGI ini. Tapi ingat ya SOKIM aplikasi GAMGI ini bisa dikembangkan dan diolah sesuai dengan keinginan pengguna aplikais ini. Hayo jangan lupa dicoba ya :)

Semoga bermanfaat kawan  ^_^. Oia jangan lupa komentarnya yah, hehehe. Banyak saran dan kritik itu bagus dan dinanti, tapi saran atau kritik yang membagun dan bahasa yang sopanlah yang lebih baik, ;)

 Salam Ilmiah, Salam Semangat :) :D 


Oleh SN ^_^
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar