kimia

kimia

Minggu, 30 November 2014

Aplikasi ChemDraw Permudah Untuk Menggambar Struktur Kimia

Tutorial Aplikasi ChemDraw


Salam semangat untuk SOKIM (Sobat Kimia) pembaca setia, Gimana ini kabarnya? Semoga sehat selalu tentunya. Hehehe, masih semangat kan untuk  pembelajaran kimianya. :) :)

Masih banyak aplikasi kimia  berbasis Linux yang dapat kita gunakan untuk pembelajaran kimia, Untuk kesempatan kali ini ada yang tau aplikasi kimia apa yang bisa digunakan lagi untuk mempermudah kita belajar kimia tentunya ?? Yuupppzzz, Aplikasi ChemDraw
Pada kesempatan yang lalu sempat membahas beberapa aplikasi kimia, sekarang kita melanjutkan aplikasi lain dari linux. Mari kita kenalan dulu dan membahas Aplikasi ChemDraw, penulis ingin berbagi sedikit pengetahuan dari pengalaman dan mencari dari sumber bacaan lain.

Chem Office merupakan salah satu software yang digunakan untuk membuat struktur kimia dengan mudah. Sofware ini banyak memilki kelebihan untuk mempermudah kita menggambar rumus kimia. Untukmenggambar rumus molekul kimia Chem Office menyertakan Chem Draw dan Chem 3D.
Aplikasi Chemdraw merupakan software kimia dari produk Cabridgesoft.inc. ChemDraw memiliki banyak fungsi, diantaranya membuat nama dan struktur senyawa, membuat struktur streokimia dengan benar dari nama kimia, menghitung rumus molekul dan berat molekul, dan mendapatkan nama IUPAC dengan akurat dari struktur. Perkiraan spektra NMR dari struktur suatu senyawa dengan atom langsung dengan korelasi spektral. Selain itu, ChemDraw dilengkapi dengan peringatan jika terjadi kesalahan dalam pembuatan struktur kimia. Peringatan tersebut biasanya berwarna merah dan mengelilingi bagian struktur yang salah.

Penasaran dengan aplikasi ini ?? ayo kita coba lakukan beberapa langkah penggunaan aplikasi ChemDraw ini. Let’s go :D
Nih catet langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
1.Langkah pertama, bukalah aplikasi ChemDraw, dengan tampilan yang awal muncul seperti berikut :


Di sini kita dapat menggunakan banyak menu khususnya untuk menggakbar suatu senyawa. Pada toolbox sebelah kiri banyak pilihan menu.
2. Untuk memulai, misal kita ingin mencoba membuat senyawa N-(4-hydroxyphenyl) ethanamide atau yang biasa disebut parasetamol. Caranya pertama yang dilakukan  : pilih “solid bond” pada toolbook sebelah kiri, seperti gambar dibawah ini :


3. Selanjutnya barulah di gambar membentuk parasetamol, caranya : klik mouse kiri tahan --> geser.  Maka dihasilkan tampilan sebagai berikut :


4. Jika kita ingin mengganti jenis atom, Karena semua standar penulisan pada ChemDraw ini menggunakan atom karbon. Caranya mengganti : double klik pada bagian yang kita inginkan untuk dirubah --> mengisinya dengan senyawa tertentu --> perlu diperhatikan harus menggunakan huruf kapital. Maka dihasilkan tampilan sebagai berikut :


5. Untuk contoh yang kita buat adalah parasetamol, gambar strukturnya sebagi berikut :


Tidak terlalu sulit untuk menggambarnya bukan ? Hanya kita perlu berusaha. Gambar di atas merupakan gambar secara 2D.
6. Jika kita ingin merubahnya menjadi 3D dengan menggunakan toolbox baji hitam. Dengan itu kita nantinya akan mendapatkan stereokimia dari senyawa tersebut.
7. Fasilitas lain yang ada dalam ChemDraw ini adalah simulasi NMR 13C dan 1H. Fasilitas ini dapat ditemukan pada bagian menu file “estimate” urutan kedua dari kanan seperti pada gambar dibawah ini :

Nah, gambar di atas itu contoh dari penggunaan 13C NMR shifts. Untuk mendalami lebih jauh lagi kawan-kawan sekalian dapat mencobanya
8. Jika kita masih bingung, kita bisa membuka menu help yang terdapat pada aplikasi ini cukup lengkap.

Hanya sedikit dan sederhana tentang cara penggunaan Aplikasi ChemDraw ini, Untuk hal atau molekul  yang lebih rumit perlu latihan dan belajar penggunaan untuk mengasah kemampuan. Seperti itu sedikit pengetahuan tentang cara menggunakan Aplikasi ChemDraw, Cukup Mudah dan menyenangkan bukan? dan tentunya dapat digunakan dalam mempermudah proses pembelajaran kimia sesuai dengan kebutuhan pengguna Aplikasi ChemDraw. Dan tentunya aplikasi ChemDraw ini bisa dikembangkan dan diolah sesuai dengan keinginan pengguna aplikasi ini.

Semoga bermanfaat kawan  ^_^. Oia jangan lupa komentarnya yah, hehehe. Banyak saran dan kritik itu bagus dan dinanti, tapi saran atau kritik yang membagun dan bahasa yang sopanlah yang lebih baik, ;)
Salam Ilmiah, Salam Semangat :) :D

Oleh SN ^_^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar